smakbo.sch.id

smakbo.sch.id

Kamis, 20 Maret 2014

MENGENAL BEBERAPA METODE MEMBACA BUKU DAN CONTOH SURAT PRIBADI.

1. SQ3R

Langkah-langkahnya

S (Survei) = Melakukan pengamatan awal terhadap indetitas buku dan gambaran umum isinya. Survei merupakan langkah awal sebelum membaca secara teliti.

Q (Questions) = Maksudnya bertanya kepada hati mengenai isi buku tersebut, dan bertanya dengan diri sendiri informasi apa yang akan di dapat di dalam buku itu.

R (Read) = Maksudnya setelah menyusun pertanyaan kunci, barulah kita membaca buku tersebut secara teliti.

R (Recite) = Maksudnya setelah membaca secara teliti suatu bab, seseorang harus berhenti sejenak untuk mengendapkan dan mengingat kembali informasi apa yang sudah di dapat.

R (Review) = Maksudnya kita harus menelusuri kembali hal-hal penting yang sudah di dapat sebelum menghakhiri kegiatan membaca tersebut.


2. POINT

P (Purpose) = Maksudnya pada langkah awal, kita harus memiliki tujuan untuk apa membaca buku tersebut.

O (Overview) = Maksudnya melakukan peninjauan awal secara sekilas untuk mengetahui garis besar isinya, dan memutuskan untuk melanjutkan membaca buku tersebut atau tidak.

I (Interprate) = Maksudnya setelah anda melakukan peninjauan awal dan memutuskan untuk membaca buku tersebut, maka bacalah buku tersebut. Interpretasikanlah maknanya.

N (Notes) = Setelah membaca secara teliti  dan mengerti makanya, buatlah catatan penting untuk diingat selamanya.

T (Test) = Pada tahap air kalian harus menguju diri sendiri hal apa saja yang telah dibaca.

3. PQRST

P (Preview) = Melakukan pengamatan awal terhadap identitas buku dan gambaran umum isi buku tersebut. Preview merupakan langkah pertama dalam membaca secara teliti. Langkah ini sama dengan Survei.

Q (Questions) = Maksudnya bertanya kepada hati mengenai isi buku tersebut dan menyakan kepada diri sendiri informasi apa yang akan di dapat setelah membaca buku tersebut.

R (Read) = setelah menyusun pertanyaan kunci, barulah kita membaca buku tersebut secara teliti.

S (Summarize) = Setelah membaca buku dengan teliti dan mendapatkan informasi yang dinggap penting. Kalian dapat membuat ringkasan atau catatan penting untuk diingat.

T (Test) = Pada tahap akhir, kalian dapat menguji diri sendiri apa saja hal-hal yang sudah dibaca.



Contoh Surat Pribadi.

Contoh ini saya mengambil tema tentang "Surat Ucapan berbela Sungkawa"



                                                                                                Bogor, 18 September 2010  

Sayangku, Dika Aulia
Jl. Malioboro
Yogyakarta


      Assalamulaikum Wr.Wb.
      Hai sayang, bagaimana kabarmu disana? Bagaimana kedaan keluargamu disana? Aku harap kalian semua selalu dalam lindungan Allah SWT. Aku disini baik-baik saja dan lagi semangatnya untuk bersekolah.

     Iyaa, kemaren aku mendapat kabar bahwa kamu kecelakaan motor dan harus di opname bahkan sempat masuk ruang ICU. Aku turut berbela sungkawa, aku sangat sedih atas kecelakaan yang menimpamu ini. Aku sempat terpukul juga karna kabar ini, dan aku ingin sekali menjenguk mu kesana tapi aku tidak bisa. Aku salalu berdoa untuk keadaan mu disana, dan mendoakan kesembuhanmu. Kamu jangan lupa ya untuk makan dan slalu meminum obat yang dokter berikan. Dan jika memungkin untuk sholat, sholatlah sambil tiduran. Salam buat keluargamu, semoga kalian diberi ketabahan atas musibah ini.

     Cukup sudah ya sayang, semoga kau lekas sembuh.
     Wassalamualaikum Wr.Wb.



                                                                                                       Kekasihmu,



                                                                                                        Putri Aulia



Teori Pengotor Endapan dan Pencucian Endapan (Metode Analisis Gravimetri) -Kimia Analisis

"Pengotor Endapan"
Hai kalian, aku mau share sekalian menghapal nih tentang teori "Pengotor Endapan" yang sudah di ajarkan di Kimia Analisis SMAKBO :)

Pengotor itu terdapat 2 jenis,
1. Dari pengendap sesungguhnya (susulan dan bersama), dan
2. Pengotor yang terbawa. Pengotor ini dibagi menjadi 4, yaitu
    a. Isomorf : Pengotornya sama dengan inangnya (endapan Analat, memiliki
    kesamaan tipe dan sifat)
    b. Larut dalam inang (Endapan yang diinginkan)
    c. Ardsobsi (hanya menempel pada permukaan endapan)
    d. Oklusi (terkurung).
Pengotor ini terjadi karna Konstanta Solubility Product (Hasil kali pelarutan) belum terlampui dan ikut bersama pengendap :D

Dan jika pengotor masuk kedalam endapan, dapat bertambah bobot dan kadarnya. Sehingga akan melakukan kesalahan (+).

Oleh karna itu dilakukan "Digestion" atau Aging/diperam. Maksudnya adalah, membiarkan endapan terendam dalam larutan induknya untuk waktu yang lama.
Fungsinya adalah:
- Memurnikan endapan dari pengotornya
- Memperbesar permukaan partikel
- Supaya kristal-kristal menjadi lebih sempurna

Untuk mempertahankan agar stabilnya pH suatu larutan dari pengotornya digunakan larutan Buffer (Larutan penstabil pH).
Larutan ini terdiri dari asam lemah + garamnya, contoh: CH3COOH + CH3COONa, atau
basa lemah+ garamnya, contoh NH4OH + NH4Cl.

"Pencuncian Endapan"

Tujuan Pencuncian endapan adalah untuk menghilangkan/ menyingkirkan kotoran yang terapsorsi pada permukaan endapan maupun yang terbawa secara mekanis. Terdapat 2 cara menyaring:
1. Pencucian dilakukan hingga larutan habis dan dituang semua kedalam kertas saring (Pencucian dilakukan dengan kertas saring)
2. Dengan dekontasi/ mengenap tuang, endapan tidak langsung di tuang kedalam kertas saring (pencucian dilakukan di dalam wadah semulanya)

Pemilihan cairan pencuci

1. Semudah mungkin mencapai tujuan, untuk memurnikan endapan.
2. Tidak melarutkan endapan terlalu banyak
    a. tidak dipakai cairan air panas apabila endapan mudah larut di dalam air panas.
    b. pada air pencuci ditambahkan sedikit ion senama dari endapan untuk menekan pengionan               endapan.
    c. penambahan bahan organik untuk mengurangi kepolaran air pencuci.
3.Untuk endapan yang berbentuk koloid, ditambahkan elektrolit untuk mencegah peptisasi.

Minggu, 16 Maret 2014

Share sedikit aja deh ^.^

  • Pengertian Malaikat
Secara bahasa Malaikah merupakan bentuk jamak dari Malakun yang artinya Risalah, utusan dan Misi. Yang secara Istilah diartikan sebagai Makhluk Allah yang Gaib yang senantiasa selalu patuh dan taat melaksanakan tugas dan perintah dari Allah SWT.

Perbedaan dari malaikat, jin dan manusia adalah

- Manusia memiliki hawa nafsu yang tinggi sehingga terkadang membangkang perintah Allah SWT, sedangkan malaikat tidak memiliki hawa nafsu dan senantiasa hidupnya hanya untuk beribada kepada Allah SWT, sedangkan jin memiliki hawa nafsu sehingga terdapat jin yang jahat dan yang baik.

-Malaikat terbuat dari cahaya, Jin dari nyala api, dan manusia dari tanah.


  • Tugas 10 malaikat yang wajib diketahui
Jibril = Menyampaikan Wahyu
Mikail = Membagi rezeki
Israfil = meniup sangkakala
Izrail = Mencabut Nyawa
Munkar dan Nakir = Menanyai manusia saat di Alam Kubur
Raqib dan Atid = Mencatat perbuatan baik dan buruk manusia
Malik dan Ridwan = Menjaga Pintu surga dan neraka.

  • Hikmah Iman Kepada Malaikat Allah SWT.
1) Manusia harus berterima kasih kepada Allah karna Beliau yang menugaskan para Malaikat
2) Manusia harus bersyukur karna Allah yang menugaskan malaikat untuk menjaga, dan mendoakan para HambaNya.
3) Manusia harus selalu berhati-hati dalam menjalankan aktivitas karna setiap perbuatan akan dipertanggung jawabkan di Alam kubur.
4) Manusia harus selalu berwaspada ketika mendekati maksiat karna terdapat malaikat yang mengawasi manusia.
5) Manusia berusaha untuk dapat berhubungan kepada Malaikat dengan cara mensucikan diri, dan mengingat Allah sehingga beruntung akan di doakan oleh para Malaikat.


  • Zakat.
Zakat menurut bahasa adalah menumbuhkan, mensucikan, dan memberi berkah. Dan menurut istilah, Zakat adalah mengeluarkan sebagian harta benda kepada orang yang berhak menerimanya dengan syarat-syarat yang telah ditentukan oleh syariat Islam.

Harta yang wajib di Zakatkan terdapat 6 macam, yaitu :

1. Harta Kekayaan (Zakatun Nuqud) seperti emas, perak, uang dan cek.
2. Hasil Perkebunan seperti Anggur, apel, nanas dan segala yang menyangkut perkebunan.
3. Hasil Pertanian (Zakatuz Zirrah) seperti padi, gandum dll
4. Hasil barang dagangan (Zakatut Tijarah)
5.Binatang ternak (Zakatul An'am) seperti sapi, kerbau,  unta, domba, dan kambing.
6. Hasil pertambangan (Zakatun Nikadz)

8 Mustahik (penerima zakat)

1. Fakir Miskin = Orang yang tidak memiliki harta benda dan tidak bisa bekerja.
2. Miskin = orang yang mempunyai tempat tingga tetapi kebutuhan pokoknya tidak tercukupi
3. Amil = Panitia Zakat
4. Mualaf = Jiwa Islam yang masih lemah
5. Riqab = budak yang perlu mendapat bantuan
6.Gharimin =orang yang mempunyai hutan
7. Salbililah = orang yang berjuang di jalan Allah
8. Ibnu Sabil = musafir yang memiliki biaya.

Hikmah berzakat bagi Muzakki

- Sebagai tanda syukur kepada Allah SWT akan nikmat dan semua karunia yang diberikan olehNya
- Menjauhkan diri dari sifat kikir dan mendidik menjadi sifat pemurah
- Membersihkan harta dari yang haram
-Melipatgandakan pahala
-Menggugah semangat bekerja

Hikmah berzakat bagi Mustahik

- Agar fakir miskin ikut juga merasakan harta orang lain yang lebih beruntung darinya
- Sebagai untuk menolong, membantu dan mengatasa kesulitan yang diterima oleh fakir miskin
- Memperteguh dan memupuk iman para Mualaf.





Jumat, 14 Maret 2014

I try to memorize this because tomorrow.... oh yah I know :')

"Tomorrow will be funny" Ms. Katherine said, but I don't. I'm not ready for what will happen. Oh Allah, please make it easy amin amin. Oke make it simple. Bismillahirrahmanirrahim :)

I wanna share about my speech about "What is Happiness?" and what do you think about "Happiness?" and I don't know when Ms.Katherin checked about my speech she was understood or no.

Topic that I take is "Happiness is a Journey" but I still confusing about its conclude. Oh oke nevermind, through this and everything will be okey.

"Assalamualaikum wr.wb Good morning audience and good morning Judges. Let me intoduce my self. My names's Putri Aulia and I'm from grade 10. I'm really happy cause I can standing here to speech about "What is Happiness?". I want thank Allah SWT and thank to the judges who take the time to came to SMK-SMAKBo.Today we are discussing about happiness and the tittle that I bring is "Happiness is a journey".

Happiness is a journey. What does it mean? When we want to find a happiness, we must pass through torturous journey in our lives. That's how I've felt during my 16 years of living in this world with both my parents.

Example, when we wanna reached best achievements or succesess, we must ready for many obstacles. And that proccess is what I mean, that is a journey. Sometimes Its fun, bad or sad. But the end we will get it! SUCCESSES :). Happiness, isn't right?

 In my experience, have been happy since I was born. But during we still breath, we surely find "Troubles in our lives". Mr Heri said "troubles is everythings that we want that isn't approriate with real life". And we should be know, troubles will never end untill God calls us :). But don't be afraid, sadness and happinness are one package.

Happiness is also a gift from God Almighty. It was He, who made ours days become colored. All successes, acvhievements, and all the good things come from Allah SWT. That's way we should be grateful and obey His command.

In conclusin, happinnes is a journey and its existence can't be directly perceived without a struggle. And I guess, the reason I've reached Happiness because both of my parents.

and this opportunity I wanna sing a song from one of Demi Lovato's song, the tittle is "This is Me" the song is about an ordinary girl who want to shine, this song really describing me :) *singing*

Thank you for all your attention, thank you the Judges. Wassalam."



I don't know tomorrow what will happen, I really nerveous. Even I'm not memorizing yet -_-. Huaaa Bismillahhhh

Minggu, 09 Maret 2014

4 PENETAPAN YANG AKAN DIUJIKAN HARI INI.

1. Penetapan Cu dalam CUSO4 5H20

Dasar

Larutan garam tembaga II sulfat diendapkan dengan larutan basa kuat (NaOH/KOH) menjadi Cu(OH)2 berwarna biru, yang apabila dipanaskan akan memecah menjadi CuO berwarna hitam kecoklatan.

Reaksi

CuSO4 + 2 NaOH -> Cu(OH)2 + Na2SO4

CuO dipijarkan menjadi CuO

Cara Kerja

1. Timbang sampel sebanyak +- 0,2 gram
2. Dilarutkan dan diencerkan dengan air suling kurang lebih 100 ml
3. Ditambahkan beberapa tetes H2SO4 4 N
3. Didihkan
4. Ditambahkan pengendap NaOH berlebih, dan secara perlahan-lahan
6. Uji endapan sempurna
   - Meneteskan cairan induk ke kertas lakmus berwarna merah, apabila berwarna merah berarti larutannya        sudah basa
   - Meneteskan pengendapnya di beberapa titik.
7. Endapan disaring dengan menggunakan kertas saring No.40
8. Dicuci dengan menggunakan Air Suling hingga bebas sulfat (Uji sulfat) dan bebas basa (Uji Basa)
9. Dikeringkan di dalam oven
10. Diperarang dan dipijarkan
11. Dinginkan di dalam desikator
12. Timbang hingga bobot tetap (0,0000-0,0004 gram)


2. Penetapan Ca dalam CaCO3

Dasar
Kalsium dapat diendapkan menjadi Kalsium Oksalat dalam suasana pH yang sedikit basa. Karna Cao tidak stabil, setelah pemijaran, endapan dijadikan CaSO4 yang stabil.

Reaksi

CaCO3 + 2 HCl -> CaCl2 + H2O + CO

CaCl2 + (NH4)2C2O4 -> CaC2O4 +NH4Cl

CaC2O4 H2O -> CaC2O4 + H2O

CaC2O4 dipijarkan menjadi CaCO3 + CO

CaCO3 dipijarkan menjadi CaO + CO2

CaO + H2SO4 -> CaSO4 + H2O

Cara Kerja

1. Timbang sampel kurang lebih 0,2 gram
2. Dilarutkan dan diencerkan dengan air suling kurang lebih 25 ml
3. Ditambahkan 3 ml HCl 4 N
4. Dipanaskan hingga larut sempurna
5. Tambahkan air suling hingga 100 ml
6. Dipanaskan hingga suhu 90derajat C
7. Tambahkan indikator MM 1:20
8. Tambhakan pengendap (NH4)2C2O4 sesuai dengan kebutuhan
9. Netralkan dengan menambahkan Amonia hingga berwarna sindur
10. Ditaru diatas penangas air kurang lebih 1 jam
11.Uji endapan sempurna
12. Endapan disaring dengan kertas saring No.42
13. Endapan dicuci dengan (NH4)2C2O4 0,1%
14. Uji pengotor sulfat dan klorida
15. Dikeringkan di oven
16. Diperarng, dan dipijarkan
17. Matikan endapan dengan beberapa tetes air suling
18. Tambkan H2SO4 4N sebanyak 2 ml
19. Simpan di dalam ruang asam
20. Dipijarkan
21. Dinginkan di desikator
22. Timbang hingga bobot tetap.


3. Penetapan Zn dalam  ZnSO4 7H2O

Dasar

Dalam suasanan netral tanpa mengandung amonia, seng dapat diendapkan menjadi NH4ZnPO4 berwarna putih. Endapan dapat ditimbang sebagai NH4ZnPO4 setalah dikeringkan hingga 110derajat C atau sebagai ZnP2O7 setelah dipijarkan.

Reaksi

ZnSO4 + (NH4)2HPO4 -> NH4ZnPO4 + NH4HSO4


Cara Kerja

1. Timbang sampel 0,2 gram
2. Larutkan dengan menambahkan 25 ml air suling
3. Tambahkan NH4Cl kurang lebih 25 ml
4. Tambhkan hablur Natrium Asetat +- 1 gram
5. Panaskan jangan sampai mendidih
6. Tambhkan (NH4)2HPO4 sebanyak 10 ml
7. Taruh diatas penangas air kuran lebih 1 jam
8. Endapan disaring dengan cawan kaca masir G3/G2
9. Dicuci dengan (NH4)2HPO4 1 % panas
10. Uji pengotor klorida dan sulfat
11. Bilas dengan air suling dan alkohol 1:1
12. Dikeringkan di dalam oven hingga suhu 110 drjt C
13. Didinginkan di desikator
14. Timbang hingga bobot tetap


4. Penetapan Fosfat dalam Na2HPO4


Dasar

Larutan garam fosfat diendapkan dengan amonia dan campuran magnesia menjadi NH4MgPO4 berwarna putih. Setelah diendapkan, dipijarkan menjadi Mg2P2O7.


Reaksi

2 Na2HPO4 + 2 MgCl2 -> 2NH4MgPO4 + 4 NaCl + 2 H2O

2 NH4MgPO4 dipijarkan menjadi Mg2P2O7 + 2 NH3 + H2O

Cara Kerja

1. Timbang sampel sebanyak 0,2 gram
2. Larutkan dengan -+ 50 ml air suling
3. Tambhkan beberapa tetes HCl 4 N
4.Tambahkan 10 ml NH4Cl dan 5 ml campuram magnesia. Bila terbentuk endapan putih, tambhkan HCl sampai larutan berwarna jernih kembali.
5. Didihkan
6. Simpan di dalam es
7. Tambahkan indikator PP 1 : 20
8. Tambahkan Amonia 1 : 10 sampai larutan berwarna merah seulas
9.  Tambahkan Amonia 1/5 dari isi yang ada
10. Saring endapan dengan kertas saring no 40
11. Cuci endapan dengan larutan amonia 1:20
12. Uji pengotor Klorida
13. Dikeringkan di dalam oven
14. Diperarang dan dipijarkan
15. Dinginkan di dalam desikator
16. Timbang sampai bobot tetap.


Rabu, 05 Maret 2014

Hou Van Je, Ma :)

Jika di dunia ini aku ditanya "Siapa yang pertama kali ingin kamu bahagiakan?" ya pasti aku akan menjawab "Mamahku". Aku tau ayah yang mencari nafkah dan membesarkan dengan seluruh raga dan jiwanya, tetapi aku lebih memilih mamahku yang senantiasa mendidikku hingga aku menjadi manusia yang berguna bagi bangsa dan Negara. Beliau yang mengorbankan seluruh perasaan dan jiwanya hanya demi anak yang dia besarkan, padahal belum tentu aku bisa membayarnya dengan kesuksesanku nanti, itu semua memang belum cukup.

Entah mengapa aku sangat menyayangi ibuku, aku tau aku hanya siswa SMK kelas satu yang belum dapat meraih kesuksesan yang aku inginkan. Tapi entah aku ingin sekali membuatnya selalu bahagia, walupun terkadang perilaku ku ini membuatnya marah sehingga mengeluarkan kata-kata kasar. Tapi aku menerimanya karna omongannya selalu benar.

Belum pernah aku merasa begitu mencintai kedua orang tuaku ini, apa mungkin karna masalah yang sedang keluarga ku hadapi? Sedih sekali melihat kedua orang tuaku bertengkar karna hal yang menurutku gak penting. Perbedaan pendapat yang mereka lontarkan sehingga membuat keributan di rumah. Terkadang aku tak sanggup sehingga aku menitikkan air mata.

Ya Allah, kenapa harus keluargaku yang menghadapi hal seperti ini? Aku tak kuasa menahan tangis ketika melihat mamahku menangis karna seseorang yang menrutku orang yang paling tidak penting sedunia yg ada di muka bumi ini. Aku gak kuat kalo denger mamah harus nangis karna masalah yang dihadapinya. Aku tidak bisa selalu jauh yaRabb dari mamah, tapi sekolahku yang menyebabkan aku terpisah olehnya.

Aku mohon Ya Rabb, berikanlah kemudahan untuk mencapai segala kesuksesan, yang seakan-akan hanya untuk beribadah kepada Mu dan membahagiakan mamah dan papahku. Cukup DIA yang membuat nama baik keluargaku hancur menjadi seperti ini. Semoga adikku bisa mengikuti jejak yang baik ya Allah.

Hanya satu pintaku Ya Allah, aku hanya ingin mereka datang disaat aku wisuda pendidikan tertinggiku yang Insya Allah mencapai S2. Aku sudah bisa membawa mereka dengan kendaraan pribadiku pergi kemana saja  ke tempat yang belum pernah mereka kunjungi terutama Kota Suci Mu Ya Allah, KOTA MEKKAH.



Aku berjanji aku akan membawa mu Ma kesana........ Tapi aku mohon, tetaplah bersamaku.........
Akan ada foto kita berdua saat disana Mah.... :)

"Hou van Je, Ma :)" You are the best woman in my life.....